ads by geloo

Cara Mendaftar Dan Memverifikasi Situs/Blog Di Google

Posted by zafaluv on 14 September, 2011
Belum lama Blog-e Zafaluv telah menjumpai Google Webmastertools dari mesin pencarian Google sendiri (tidak tahu awalnya apa tujuannya). Dan ternyata di dalamnya ada beberapa tips dan trik untuk para blogger atau pemilik situs agar blog atau situsnya lebih optimal terindeks oleh Google di mesin pencarinya.

Sala satu fitur atau tips dan triknya yaitu menadaftarkan blog atau situs kita ke Google dan memverifikasinya. Dengan memverifikasi situs atau blog kita ke dalamnya, kita dapat mengontrol situs atau blog kita (seperti mengetahui adanya broken link atau link yang rusak, info meta tag atau kata kunci, dsb.) agar selalu ramah lingkungan di mesin pencari Google nantinya atau sering disebut-sebut dengan kata SEO Friendly.


Tahap pertama, yaitu : kita daftarkan situs atau blog di Google terlebih dahulu di http://www.google.com/addurl, atau http://www.google.co.id/addurl, gambaran tampilan yang akan tampil [14 SEP 2011] adalah sebagai berikut :

Setelah Anda menekan tombol Kirim Permintaan atau Add URL, maka akan tampil pemberitahuan bahwa situs atau blog Anda telah berhasil terdaftar dan ditambahkan.

Tahap kedua, yaitu : memverifikasi situs atau blog yang sudah terdaftar melalui link http://www.google.com/webmasters/tools/, di sana akan terlihat daftar situs atau blog Anda yang telah didaftarkan di Google akan tetapi masih berstatus belum diverifikasi. Kemudian klik Verifikasi Situs Ini yang berada di samping kanan nama situs atau blog.

Setelah loading selesai maka tampilan halaman berikutnya seperti di bawah ini : 
klik gambar untuk memperbesar..

Kemudian silakan buka akun Blogger Anda dan masuk menu Rancangan - Edit HTML jika Anda membuat blog di blogger. Letakkan kode yang diberikan Google seperti gambar di atas (di kolom pertama) ke dalam kode HTML blog Anda. Untuk lebih detilnya Anda bisa baca panduan dari Google yang ada di halaman tersebut. Jika telah selesai memasukkan kode ke dalam situs atau blog, silakan tekan atau klik Verifikasi. Selesai.

Untuk situs atau blog dari Wordpress.Org silakan pilih cara upload file HTML (filenya bisa diunduh langsung di halaman tersebut), dan ketika mengganti template kita tidak perlu memverifikasi ulang. Akan tetapi jika dari Wordpress.Com dan Blogger.Com maka pilihlah cara seperti yang kami jelaskan di atas.

Semoga tutorial sederhana ini bermanfaat, Amiiinnn..